Amankan Objek Vital, Ditpamobvit Polda Banten Lakukan Pengamanan PT Cemindo Gemilang

    Amankan Objek Vital, Ditpamobvit Polda Banten Lakukan Pengamanan PT Cemindo Gemilang

    Lebak - Dalam rangka memberikan jaminan keamanan pada Objek Vital Nasional maupun Objek Tertentu, Ditpamobvit Polda Banten lakukan pengamanan di PT Cemindo Gemilang Tbk yang berada di Kecamatan Bayah Kabupaten Lebak pada Sabtu (11/12)

    Pengamanan ini dipimpin oleh AKP Abdul Rosyid selaku Perwira Pengawas (Pawas) serta personel Ditpamobvit Polda Banten, personel Satbrimob Polda Banten, personel Ditpolairud dan diikuti oleh Sekuriti perusahaan. 

    Dirpamobvit Polda Banten KBP Edy Sumardi membenarkan hal tersebut."Iya Benar personel Ditpamobvit Polda Banten melakukan pengamanan di PT Cemindo Gemilang Tbk dan dipimpin oleh AKP Abdul Rosyid. Kegiatan pengamanan dan patroli dilakukan pada titik titik rawan keamanan, " ucap Edy Sumardi.

    "Pengamanan juga dilakukan dengan melakukan pemeriksaan kendaraan, barang  dan orang yang akan masuk maupun keluar perusahaan".

    "Selain pengamanan dan patroli, untuk mencegah penyebaran covid-19. Personel Ditpamobvit Polda Banten juga memberikan imbauan prokes kepada karyawan dan tamu perusahaan, " lanjutnya.

    Saat ditemui AKP Abdul Rosyid menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan upaya Ditpamobvit Polda Banten dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada mitra.

    "Kegiatan pengamanan dan patroli yang saya pimpin ini, bertujuan untuk mencegah situasi keamanan yang tidak kondusif dan memberikan rasa aman kepada mitra Ditpamobvit Polda Banten". Ucap Abdul.

    "Sebelum melakukan pengamanan, saya rutin memberikan arahan kepada petugas pengamanan baik dari Polri maupun sekuriti perusahaan.

    "Selain melakukan pengamanan, kami juga selalu berkoordinasi dengan pihak manajemen keamanan PT Cemindo Gemilang tentang sistem pengamanan di perusahaan tersebut, agar kegiatan pengamanan ini dapat berjalan secara optimal, "tutup Abdul Rosyid.

    LUMAJANG Makassar Sulsel
    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Biro SDM Polda Banten Laksanakan Maping...

    Artikel Berikutnya

    Polri Tangkap Pelaku Utama Kerusuhan di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Pengawas Tempat pemungutan suara(PTPS) Apresiasi Kegiatan yang digelar oleh Panwascam Cilograng
    Melaksanakan Giat Sosialisasi dan wawar Pilkada Serentak 2024 bersama PPK,PPS dan Babinsa serta PKD di Desa Cilograng
    17 Remaja Diamankan Dalam Semalam, Polisi Sita Senjata Tajam Usai Gagalkan Tawuran di Jakarta Barat

    Ikuti Kami